Dirjen Pendis Ajak Civitas Akademika IAIN Curup Tingkatkan Profesionalitas

Read Time:1 Minute, 53 Second

23/03/2021 Rindangnews.com

Rejang Lebong – Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemeterian Agama RI Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani mengajak civitas akademika IAIN Curup untuk meningkatkan kualitas perguruan tinggi secara professional. Ajakan itu disampaikan Ali Ramdhani saat mengisi Kuliah Umum Semester Genap IAIN Curup pada Sabtu (27/3) di Kampus Rejang Lebong Kota Curup.

“Civitas akademika IAIN Curup wajib memiliki kapasitas mengelola pembelajaran secara baik yang diimbangi dengan tata kelola manajemen kampus yang professional”, tegas Guru Besar UIN Sunan Gunungjati Bandung ini.

Diakui oleh Dhani tantangan perguruan tinggi saat ini sangat komoleks, terutama menghadapi era revolusi industri 4.0 yang ditandai dengan penggunaan digital system secara massif. “Penguasaan teknologi digital dan juga data sangat penting, untuk memberikan layanan terbaik”, lanjut Dhani.

Kepada mahasiswa, Mantan Wakil Rektor III UIN Bandung ini menandaskan agar mahasiswa memiliki keterampilan dalam memperoleh pengetahuan (learning to know), keterampilan dalam mengembangkan jati diri (learning to be), dan keterampilan dalam pelaksanaan tugas-tugas tertentu (learning to do).

Learning how to learn juga diperlukan agar mahasiswa secara cepat dapat mengadaptasi berbagai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Tak kalah penting dari itu lanjut Dhani adalah keterampilan untuk dapat hidup berdampingan dengan sesama secara harmonis (learning to live together). “Kemampuan untuk bisa saling menghormati dan menghargai secara harmonis di tengah-tengah masyarakat ini sangat penting”, tegas Mantan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama ini.

Selain mahasiswa, kuliah umum dihadiri oleh Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Zahdi Taher, para Wakil Rektor, Kepala Biro AUAK, para dosen, tenaga kependidikan dan pejabat lainnya.

Rektor IAIN Curup DR. Rahmad Hidayat, M.Ag, M.Pd mengatakan kehadiran Kakanwil dalam Kuliah Umum kali ini adalah bukti kongkrit jalinan kerjasama antara Kanwil Kementerian Agama dengan IAIN Curup.

“Kedua lembaga saling membutuhkan untuk memperkuat kerukunan umat beragama, pengembangan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat,’’ujar Rektor.

Dirjen Pendidikan Islam menyambut baik dan sangat mendorong kerjasama tersebut terutama untuk mendukung Tri Dharma Perguruan Tinggi. ‘’Kerjasama yang sifatnya kolaborasi dan menghasilkan hal-hal yang lebih besar sangat penting karenanya tidak ada superman tetapi super tim”, kata Dhani.

Sementara itu Kakanwil Kemenag Bengkulu Zahdi Taher mengatakan mengembangkan pendidikan yang bermutu harus dikerjakan dengan kerjasama yang baik dengan berbagai pihak. “Kanwil Kemenag siap bekerjasama dengan IAIN apalagi untuk mendukung cita-cita IAIN Curup menjadi Universitas Islam Negeri (UIN)‘’.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *